EFEKTIFITAS ABU SABUT KELAPA DALAM MENSTABILISASI TANAH LEMPUNG
Sari
Keberadaan tanah dasar (subgrade) sangat penting pada konstruksi jalan raya. Tanah dasar yang tidak stabil akan mendatangkan kerusakan badan jalan diatasnya, tanah ini terdiri dari tanah yang mengandung mineral yang sangat peka terhadap pengaruh air. Jika kadar air meningkat tanah akan mengembang dan lunak, sebaliknya jika kadar air menurun tanah ini akan menyusut. Proses kembang susut sangat berperan dalam merusak struktur jalan raya.
Untuk meminimalisir kembang susut tanah, pada penelitian ini digunakan abu sabut kelapa. Tanah dasar sebagai sampel diambil dari Kompleks Taman Asri III Sungai Sapih Kecamatan Kuranji Kodya Padang. Penambahan abu sabut kelapa kedalam campuran tanah ditetapkan 0%, 6%, 9% dan 12% dari berat kering tanah dengan masa perawatan 3 hari. Pengujian dilakukan terdiri dari uji sifat-sifat fisis dan uji sifat-sifat mekanis. Uji sifat-sifat fisis diantaranya uji berat jenis, analisa saringan, batas-batas Atterberg. Sedangkan uji sifat-sifat mekanis antara lain uji pemadatan, uji pengembangan dan tekanan pengembangan.
Hasil penelitian sampel tanah masuk kelompok MH (USCS), dari klasifikasi AASHTO tanah masuk kelompok A-7-5(32). Hasil pengujian sifat-sifat fisis tanah, abu sabut kelapa dapat menurunkan plastisitas tanah, sementara persen butiran kasar meningkat. Hasil pengujian sifat-sifat mekanis menunjukan, keberadaan abu sabut kelapa didalam kandungan tanah dapat meningkatkan kepadatan tanah dan stabilitas tanah. Meningkatnya stabilitas tanah dapat dilihat dengan menurunnya nilai persen pengembangan dan nilai tekanan pengembangan tanah. Nilai persen pengembangan turun 0,54% atau 91,53% dari nilai pengembangan tanah asli dicapai pada 9% abu sabut kelapa didalam kandungan tanah dan nilai tekanan pengembangan turun 132 kPa atau 85,16% dari nilai tekanan pengembangan tanah asli, terjadi pada 12% abu sabut kelapa didalam kandungan tanah.Teks Lengkap:
PDFReferensi
Anonim, 1992, Annual Book of ASTM Standarts, Section 4, Volume 04 08, Philadelphia,USA
Chen, F.H, 1975, Foundation on Expansive Soil, Elsevier Science Publishing Company, New York
Fadillah, dkk., 2021 “Stabilisasi tanah lempung dengan abu cangkang kelapa sawit” SNITT – Politeknik Negeri Balikpapan 2021
Fatah, A. 2017 “Stabilitas tanah dengan penambahan abu sabut kelapa untuk meningkatkan daya dukung”Jurnal Tiarsie, vol. 14, no. 2.
Fathani, T.F dan Adi, A.D, 1999, Perbaikan Sifat Lempung Ekspansif dengan Penambahan Kapur, Prosiding Seminar Nasional Geoteknik ’99 hal. 97-105
Hardiyatmo, H.C, 2012, Mekanika Tanah I, Gadjah Mada University Press, Yogyakarta
Herman, Sari OP., 2018 ”Pengaruh penambahan abu limbah kertas terhadap kembang susut tanah lempung”, Jurnal Teknik Sipil Vol. 5, no. 1 Institut Teknologi Padang
Idrus, I., 2017 “Stabilisasi tanah pasir menggunakan abu sampah (eco-cement) dan uji aplikasinya terhadap kuat geser tanah”, Jurnal Teknologi , vol. 12, no. 01.
Wahyuni ND., dkk., 2021 “Kinerja fly ash terhadap stabilisasi tanah lunak sebagai material perbaikan tanah dasar (subgrade)” JRSDD, edisi September 2021, vol. 9, no. 3, hal. 547 - 558
DOI: https://doi.org/10.33559/eoj.v5i2.1487
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Negara Pengunjung

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.